TEBING KERATON
Tebing Keraton merupakan salah satu tempat wisata di sekitar Bandung yang tidak begitu jauh dari pusat Kota. Tebing Karaton berada ini di dalam kawasan Tahura Djuanda Desa Ciburial Kabupaten Bandung (kawasan Bandung Utara).Tepatnya tebing ini berada di Kampung Ciharegem Puncak (RW 10) Desa Ciburial. Ketinggian Tebing Keraton yang berada tepat di daerah Dago Pakar ini sekitar 1200 mdpl. Tempat wisata ini mulai tenar dan di perbincangkan di media sosial sekitar Mei 2014.
Di Tebing Keraton ini memiliki view dari ketinggian Bandung yang beda dari biasanya. Disini kita dapat melihat pemandangan bukit-bukit dan lembah yang diselimuti oleh hamparan hutannya Taman Hutan Ir. H. Juanda dari ketinggian. Dan ditemani oleh pemandangan langit sendu dengan gumpalan-gumpalan awan tebal di sore hari. Hawa yang dirasakan ketika diatas tebing terasa begitu sejuk.
No comments:
Post a Comment